Tim RSPA Korlantas Polri Laksanakan Penilaian Dan Peninjauan Di Mapolres Lamongan
Lamongan, 06/12/2021 Lamongan.jatim.polri.go.id – Tim RSPA (Road Safety Partnership Action) Korlantas Polri yang dipimpin oleh AKBP SETIA BUDI beserta tim pendamping dari Ditlantas Polda Jatim AKBP WIWIT dan rombongan melaksanakan penilaian di Mapolres Lamongan, Senin (06/12) pagi.
Setibanya tim RSPA Korlantas Polri di Mapolres Lamongan disambut secara langsung oleh Kapolres Lamongan AKBP MIKO INDRAYANA. S.I.K., beserta personel Polres Lamongan. Kapolres Lamongan dalam sambutannya mengucapkan selamat datang di Polres Lamongan kepada tim RSPA Korlantas Polri dan menyampaikan bahwa sampai saat ini Polres Lamongan telah menjalin kerjasama dengan Rumah Sakit Muhammadiyah Lamongan terkait kejadian laka lantas sedangkan kerjasama dengan Dishub terkait dengan Etle (Elektronik tilang).
Dalam kunjungannya di Polres Lamongan, tim RSPA Korlantas Polri mengawali kegiatan dengan melakukan peninjauan kegiatan simulasi penanganan laka lantas di halaman Polres Lamongan, kemudian meninjau ruang TMC (Traffic Management Center), dan dilanjutkan penandatanganan prasasti RSPA Polres Lamongan oleh Kapolres Lamongan di kantor unit laka lantas Polres Lamongan.
Setelah meninjau ruang RSPA center di kantor unit laka lantas Polres Lamongan, tim RSPA Korlantas Polri melakukan peninjauan di Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Permukiman, dan cipta karya Kab. Lamongan.