Kapolres Lamongan Tinjau Pelaksanaan Vaksinasi Serentak Di Samsat Lamongan
Lamongan, 27/11/2021 Lamongan.jatim.polri.go.id – Kapolres Lamongan AKBP MIKO INDRAYANA, S.I.K bersama Wakapolres Lamongan Kompol ARGYA SATRYA BHAWANA, S.I.K.,S.H.,dan PJU Polres Lamongan melaksanakan peninjauan vaksinasi serentak sekaligus zoom meeting dengan Kapolri dalam rangka penanggulangan pendemi Covid-19 bertempat di samping gedung Samsat Lamongan, Sabtu (27/11).
Dalam kegiatan tersebut warga masyarakat yang mengikuti vaksinasi jenis Sinovac dengan menyediakan sebanyak 200 dosis tampak antusias bergiliran antri untuk mendapatkan vaksinasi demi terciptanya herd immunity khususnya di wilayah Kabupaten Lamongan ini. Kapolres mengajak masyarakat Kabupaten Lamongan supaya mau bersama – sama melakukan percepatan vaksinasi menuju Indonesia maju dan untuk memutus rantai penyebaran Covid-19.
Kegiatan vaksinasi serentak yang diselenggarakan oleh Polres Lamongan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat dalam mencegah penyebaran Covid-19 dengan melakukan vaksinasi guna terciptanya herd immunity. Kapolres menegaskan bahwa Polri, TNI, maupun Pemerintah akan saling bersinergi serta menjalin komitmen bersama untuk memberikan kontribusi penuh kepada masyarakat sebagai upaya pencegahan penyebaran Covid-19 di wilayah Kabupaten Lamongan.
Selain melakukan peninjauan vaksinasi serentak, dalam kegiatan tersebut Kapolres beserta PJU Polres Lamongan juga mengikuti zoom meeting yang dipimpin secara langsung oleh Kapolri dalam rangka penanggulangan pendemi Covid-19. Selama pelaksanaan kegiatan peninjauan dan zoom meeting berlangsung dengan lancar.